5 Obat Mujarab yang dianjurkan dalam islam dan mengikuti sunah Rasulullah SAW




Assalaamu'alaikum. WR. WB.

Sakit adalah kejadian dimana diri kita sedang tidak sehat atau tubuh kita dalam kondisi sedang tidak fit, atau juga tubuh kita sedang terkena penyakit. Sebenarnya sakit itu tidak hanya menyerang fisik tapi ada juga yang menyerang perasaan dalam diri manusia seperti sakit hati , sakit fikiran ( pusing fikiran ) dan masih banyak jenis sakit yang lainnya.

Sakit dalam Islam adalah pengguguran dosa dosa yang telah kita lakukan dengan adanya sakit kita secara tidak langsung digugurkan dosanya oleh Allah SWT, walaupun kita merasakan sakit pada tubuh kita yang sedang sakit tetapi ada hikmahnya dari sakit itu yaitu kita dihapuskan dosa dosa kita.

Dan biasanya setelah sembuh kita akan menjadi bugar lagi , itupun kalau kita mengikuti pola hidup yang benar semasa kita sehat. Seperti olahraga makan makanan yang bergizi usahakan 4 sehat 5 sempurna, percuma saja jika kita sudah sembuh tetapi kita makan makanan yang tidak sehat dan malah merusak tubuh kita.

Dalam islam kita dianjurkan saat dalam keaadan sakit mengkonsumsi makanan atau minuman yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW kepada kita, dan ternyata makanan atau minuman ini sudah terbukti secara nyata dapat menetralisir zat zat jahat yang membuat kita mudah terserang penyakit atau terjangkit penyakit, makanan atau minuman itu adalah : 



1. Air Zam - Zam.


Mungkin masyarakat muslim sudah tau apa itu air zam zam , air zam zam adalah air suci umat muslim air zam zam ini sudah ada sejak Nabi Ismail As dikala itu siti hajar (ibunda Nabi Ismail  As)  sedang mencari air dengan berlarian dari bukit shafa ke marwa secara tiba tiba Nabi Ismail As menghentakan kakinya ke tanah dan secara tiba tiba keluar lah air dan itu lah yang sekarang dinamakan air zam zam. Dan air zam zam ini adalah air yang suci , sampai sampai kalau minum air zam zam itu dilakukan dengan berdiri karena disunahkan oleh Rasulullah Saw.
"Air zam-zam adalah obat dari rasa sakit ( obat penyakit )" ( HR. Abu daud )

2. Jintan Hitam (Habbatussauda').





Jintan hitam atau sering disebut habbatusauda' obat yang terbuat dari jintan hitam ini sering digunakan untuk obat penurun berat badan, dan sering dipakai untuk obat herbal karena sifatnya yang alami dan juga ada wangi yang khas yang membedakan jintan hitam ini dengan obat yang lainnya. Selain itu jintan hitam atau habbatusauda' ini sudah tersedia dalam bentuk kapsul jadi kita tidak usah lagi mengkonsumsi jintan hitam ini secara langsung karena rasanya yang lumayan pait jika dimakan secara langsung.
"Sesungguhnya didalam habbatussauda' terdapat penyembuhan bagi segala macam penyakit kecuali kematian" ( HR Al Bukhari dan Muslim )



3. Buah Kurma.



Kurma atau sering disebut korma buah buah yang berasal dari negeri arab ini sangat diminati oleh semua kalangan apalagi pada waktu bulan suci Ramadhan. Kurma banyak jenis nya dari kurma ajwa, lulu, muda dan masih banyak jenis lainnya. Kurma mempunyai kandungan gula yang pas untuk tubuh kita, dan dianjurkan memakan buah kurma itu dengan bilangan ganjil karena itu disunahkan. Dan ternyata kurma juga disunahkan untuk menjaga kita dari penyakit karena kurma ini mempunyai banyak khasiatnya.

"Barangsiapa makan tujuh buah kurma di antara dua tanah tak berpasir Madinah ( Ajwa ) pada waktu pagi, maka racun tidak akan membahayakannya sampai sore" (HR Al Bukhari, Muslim )

4. Madu.


Banyak yang lupa atau tidak sadar bahwa salah satu obat ini adalah obat yang mujarab atau yang ampuh dalam berbagai penyakit,ia madu ini bisa dipakai dalam kondisi apapun bisa dioleskan ke anggota tubuh yang luka jika sedang terluka, dapat menambah stamina dalam tubuh dan menetralisir penyakit - penyakit yang ada didalam tubuh dan dapat juga digunakan untuk penyakit batuk karena sifatnya yang kental dan juga manis membuat digemari oleh kalangan anak anak maupun yang sudah tua. Dan madu ini juga disunahkan oleh Rasulullah SAW.

"Dari perut lebah itu keluar minuman ( madu ) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia." ( Qs. An Nahl : 69 )

5. Minyak Zaitun.



Minyak zaitun siapa yang tidak tahu minyak zaitun, minyak zaitun ini adalah obat untuk memelihara kulit kita serta dapat meremajakan kulit. Minyak zaitun ini memang spesialisnya untuk kecantikan karena dapat menghilangkan jerawat, memerahkan bibir yang hitam, merawat kesehatan rambut dan masih banyak lagi. Tapi minyak zaitun ini juga mempunyai manfaat yang banyak juga saat diminum dan buah zaitun juga tercantum dalam Al-Qur-an surat At-Tin ayat (1), yang artinya, "Demi (buah) tiin dan (buah) zaituun".

"Konsumsilah oleh mu sekalian minyak zaitun dan poleska dengannya, kerena sesungguhnya minyak itu berasal dari pohon yang diberkahi" ( HR. Ahmad )

Maka dari itu konsumsi lah buah , minuman , atau makanan yang dianjurkan Rasulullah SAW untuk menyembuhkan dari segala macam penyakit yang ada ditubuh kita selagi kita sembuh kita juga mendapatkan pahala Sunnah dari Allah SWT . Dan sebenarnya semua penyakit bisa disembuhkan kalau kita yakin dan percaya bahwa hanya Allah lah Maha Penyembuh dari semua macam penyakit.
Wallahua'lam Bishhawab.


Saat sakit Allah tarik wajah kecerian kita, saat sakit Allah tarik kesehatan kita, saat sakit Allah juga tarik dosa kita. Dan saat kita sembuh Allah kembalikan kecerian wajah kita Allah kembalikan kesehatan kita, tetapi Allah tidak kembalikan dosa dosa kita

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel